Minggu, 25 November 2007

Kawasan Wisata Lagoi, Pulau Bintan

Berjemur di atas hamparan pasir putih sambil menikmati kehangatan matahari tropis. Berenang di lautan biru yang memberi ketenangan dan kedamaian. Menginap di resort hotel dengan kamar yang mewah, nyaman dan alami. Itulah beberapa diantara deretan panjang kenikmatan yang bisa anda dapatkan di kawasan wisata Lagoi, Pulau Bintan. Kawasan wisata yang sudah pasti akan memberikan pengalaman indah tak terlupakan kepada setiap pengunjungnya.


Kawasan wisata Lagoi yang terletak di utara Pulau Bintan sehingga menghadap ke Laut Cina Selatan dan berada dalam gugusan kepulauan Riau membuat daerah pantai di kawasan wisata Lagoi berarus tenang dan berpasir putih. Hamparan pantai berpasir putih menjadikan kawasan ini memiliki keindahan tersendiri yang tidak dimiliki oleh tempat lain. Dan keindahan yang ada itu terasa menjadi lebih lengkap lagi dengan kehadiran berbagai resort dengan ciri khas dan keunikannya masing-masing. Tidak heran kalau kawasan wisata ini sekarang semakin ramai dikunjungi dan menjadi salah satu tujuan wisata favorit di kawasan Riau Kepulauan.


Kawasan wisata Lagoi yang eksklusif menawarkan ketenangan dan kedamaian jauh dari kebisingan kota. Tidak ada polusi udara. Tidak ada kemacetan lalulintas. Penataan landscape yang terencana dengan baik berhasil membuat jalan-jalan di kawasan ini terlihat rapi, dipenuhi oleh pepohonan yang hijau di setiap sisinya. Kebersihan kawasan pantainya juga sangat terpelihara. Bahkan karena kealamiannya berbagai jenis burung pun masih betah tinggal dan hewan liar lainnya seperti tupai pun dapat sering dijumpai.

Satu hal lain yang menjadi kelebihan kawasan ini dibandingkan kawasan wisata lain adalah konsep keamanan yang diterapkan. Setiap pengunjung yang datang harus menunjukkan kartu identitasnya dan terdaftar di pelabuhan. Dengan adanya ketentuan tersebut, gangguan keamanan yang sering terjadi di kawasan wisata lain tidak akan terjadi di kawasan ini. Anda pun dapat lebih tenang menikmati liburan bersama keluarga.

Kawasan ini dikembangkan khusus sebagai kawasan wisata sehingga terdapat banyak resort yang berdiri di dalamnya. Salah satu resort yang dapat anda pilih adalah Nirwana Gardens Resort – sebuah resort diantara sederet resort lain yang beroperasi di Lagoi. Nirwana Gardens Resort sendiri terdiri dari lima area, yaitu Nirwana Resort Hotel, Mayang Sari Beach Resort, Nirwana Beach Club, Banyu Biru Villla dan Indra Maya Villa. Masing – masing hotel resort ini mempunyai keunikannya tersendiri. Seperti Nirwana Beach Club yang menawarkan berbagai berbagai fasilitas olahraga air karena posisinya persis dipinggir pantai. Dan Indra Maya Villa yang menawarkan kemewahan dan privasi yang tinggi. Tiap villa Indramaya dilengkapi dengan kolam renang.

Resort lain yang dapat anda pilih adalah Bintan Lagoon Resort, yang terdiri dari Bintan Lagoon Resort Villas, Angsoka Villas, Buganvil Villas dan Cempaka Villas.


Masing-masing resort tentunya memiliki restoran yang menyajikan menu-menu terbaik dari berbagai berbagai belahan dunia. Asian, Western, Oriental, American maupun Indonesian menu yang tersedia pasti akan memuaskan kebutuhan kuliner anda. Pub dan Bar pun juga tersedia bagi anda yang menginginkan minum minuman beralkohol.


Berbagai kegiatan yang menyenangkan dapat anda lakukan bila berlibur di resort-resort ini. Anda bisa berenang di pantai atau kolam renang, mungkin juga bermain voli pantai. Bagi Anda yang ingin memiliki kulit kecoklatan, berjemur di atas hamparan pasir putih atau di tepi kolam renang sambil membaca buku dapat menjadi pilihan menarik.

Bagi para penggemar golf, terdapat berbagai golf course yang dapat anda taklukkan. Selain menantang, karena didesain oleh pegolf ternama dunia, masing-masing course memiliki pemandangan yang indah. Anda dapat menikmati keindahan laut dan pasir putihnya, atau hutan dengan pepohonannya yang hijau. Permainan golf anda pun akan menjadi semakin memuaskan.


Bagi penggemar olahraga air, tersedia berbagai kegiatan yang dapat dilakukan. Seperti waterskiing, wakeboarding atau jetskiing yang memerlukan keahlian khusus, hingga kayaking atau banana boating yang yang cukup mudah dilakukan. Bagi yang ingin menikmati keindahan bawah laut, juga tersedia fasilitas untuk melakukan snorkeling dan scuba diving.

Transportasi ke Kawasan wisata Lagoi

Ada berbagai alternatif cara untuk mencapai kawasan wisata Lagoi. Bila Anda mengendarai mobil dari Tanjung Pinang, Ibukota Pulau Bintan yang juga Ibukota Propinsi Kepri, diperlukan waktu sekitar 1,5 jam untuk sampai ke Lagoi. Bagi pengunjung dari pulau Batam, harus terlebih dahulu ke terminal ferry lokal di Telaga Punggur. Dari terminal ferry lokal ini, ada pilihan speedboat menuju Tanjung Uban yang berangkat hampir setiap jam. Setiba di Tanjung Uban, Anda dapat naik taksi untuk sampai ke Lagoi. Waktu tempuh yang diperlukan adalah sekitar 15-20 menit. Pilihan lain yang tersedia adalah naik ferry yang langsung ke Lagoi dari Telaga Punggur. Anda harus mengecek dahulu jam-jam keberangkatannya karena ferry tersebut hanya beroperasi 3 kali sehari.

Tidak ada komentar: