Jumat, 27 Maret 2009

Undian Untungkan Juara Bertahan


[NYON] Undian babak perempatfinal Liga Champions telah dilakukan di markas UEFA, Nyon, Swiss, Jumat (20/3), dan hasilnya ternyata menguntungkan sang juara bertahan Manchester United (MU) dalam mempertahankan gelar mereka.

Lawan MU pada babak perempat final nanti adalah klub Portugal, FC Porto. Meski sejarah menunjukkan bahwa Porto pernah menyingkirkan MU pada ajang Liga Champions 2004, namun sangat kecil kemungkinan hal tersebut terjadi kembali.

Pasalnya, skuad MU saat ini, yang diperkuat pemain-pemain bertalenta tinggi seperti Cristiano Ronaldo dan Wayne Rooney, bisa dikatakan sebagai skuad terbaik di Eropa. Tim asuhan Sir Alex Ferguson tersebut pun terus meraih kemenangan demi kemenangan di berbagai ajang yang mereka ikuti, bahkan telah meraih dua gelar juara musim ini, yaitu di ajang Piala Dunia Antarklub dan Piala Liga.

"Hasil undian ini memang bagus. Kami pernah bertemu Porto sebelumnya dan tentu saja kami tidak meremehkan tim dari Portugal. Lagi pula, ada aroma Portugal di tim kami. dulu dengan kehadiran (mantan asisten pelatih) Carlos Queiroz dan sekarang dengan kehadiran Cristiano Ronaldo serta Nani. Kami mengerti sepakbola Portugal," tutur Ferguson.

Mantan kiper Porto saat tim tersebut menyingkirkan MU 2004 lalu, Vitor Baia, mengakui bahwa MU adalah tim yang memiliki kelas tersendiri. Namun, dia berharap Porto dapat memberikan yang terbaik saat kedua tim bertemu.

"Kami akan menghadapi salah satu klub terbaik di dunia, namun bukan berarti kami akan menyerah dengan mudah. Kami akan menunjukkan kualitas dan karakter kami dalam laga nanti," tutur Baia.

Bila MU berhasil lolos dari hadangan Porto, pemenang partai antara Arsenal (Inggris) dan Villarreal (Spanyol) menunggu di semifinal. Menilik dari performa Arsenal maupun Villarreal yang tidak konsisten di liga domestik, MU tentu diunggulkan dapat melewati babak semifinal dan kembali berlaga di partai puncak.

Ada kemungkinan lawan yang menanti MU di final nanti adalah sesama tim Inggris.

Bertemu Kembali

Seperti pada final tahun lalu, yang dimenangi MU lewat babak adu penalti, ada kemungkinan klub asal Kota London, Inggris, Chelsea menjadi lawan "Setan Merah" kembali di partai final yang tahun ini akan berlangsung di Roma pada 27 Mei mendatang.

Namun, berbeda dengan MU, langkah "Si Biru" untuk sampai di partai pemungkas Liga Champions musim ini cukup berat.

Pasalnya, berdasarkan hasil undian, Chelsea akan bertemu sesama tim kuat Inggris Liverpool di babak perempatfinal. Bila berhasil lolos dari hadangan tim berjulukan "Si Merah" tersebut pun, Chelsea akan kembali menghadapi tantangan berat karena pemenang partai perempatfinal antara Barcelona (Spanyol) dan Bayern Munich (Jerman) menunggu di babak semifinal.

Meski demikian, pelatih Chelsea, Guus Hiddink, tidak memiliki keluhan sama sekali terhadap hasil undian timnya tersebut. "Jika Anda memiliki keinginan kuat untuk menjadi pemenang pada partai puncak Mei nanti, Anda memang harus menghadapi mereka, Liverpool, Manchester United, dan Barcelona. Tim-tim tersebut tahu caranya bermain bola dan memiliki pemain-pemain yang memiliki kemampuan hebat. Bila tim kami bertemu tim-tim seperti itu, dapat dipastikan akan terjadi laga yang ketat dan menarik," tutur pelatih asal Belanda tersebut.

Partai leg pertama babak perempat final akan berlangsung 7 dan 8 April mendatang, sedangkan laga leg kedua pada 14 dan 15 April. Sementara pertandingan leg pertama semifinal akan dimainkan 28 dan 29 April. Sedangkan laga leg kedua berlangsung 5 dan 6 Mei. [AP/AFP/SRA/B-8]

Tidak ada komentar: